Vancouver, Beberapa murid suka mencontek karena tidak siap menghadapi ujian. Namun jika sudah menjadi kebiasaan, perilaku ini patut dicurigai sebagai tanda-tanda psikopat atau gangguan kepribadian antisosial.
Sebuah penelitian mengungkap bahwa murid yang suka mencontek punya kecenderungan yang sama dengan perilaku antisosial lain yang berhubungan dengan kepribadian psikopat. Termasuk di antaranya penyalahgunaan obat terlarang, perilaku berkendara yang ugal-ugalan serta berkelahi.
Bukan hanya sifat-sifat mirip psikopat, murid yang mencontek juga
memiliki kecenderungan narsisme atau mementingkan diri sendiri serta machiavellianisme atau lebih mementingkan hasil daripada proses. Ketiga bentuk kepribadian antisosial ini dikenal sebagai The Dark Triad.
Hal ini terungkap ketika peneliti dari University of British Columbia melakukan serangkaian pengamatan pada sejumlah murid SMA dan mahasiswa. Pengamatan itu meliputi survei, penelusuran karya tulis dan tes kepribadian.
Pada responden yang memiliki skor tinggi pada 3 jenis kepribadian tersebut, hasil survei menunjukkan 73 persen di antaranya mengaku pernah mencontek sedikitnya 1 kali. Sementara hasil penelusuran karya tulis menunjukkan, 15 persen di antaranya merupakan hasil plagiat atau salinan hasil karya orang lain.
Fakta yang lebih mengejutkan terungkap dalam hasil survei pada kelompok mahasiswa. Menurut sebagian besar responden di kelompok ini, mencontek sah-sah saja dilakukan untuk tujuan meraih target akademik misalnya mendapatkan beasiswa atau sekedar nilai bagus.
Dikutip dari Time, Selasa (21/9/2010), murid yang punya kecenderungan psikopat cenderung sulit untuk berperilaku jujur dan bermoral. Sekalipun tahu bahwa mencontek itu adalah kecurangan, umumnya murid-murid tersebut tidak peduli saat melakukannya.
Terlebih, ciri-ciri psikopat terkenal sulit untuk diubah sekalipun di usia dini. Karena itu, menurut para peneliti satu-satunya cara untuk mencegah contek-mencontek adalah tidak memberi kesempatan sedikitpun untuk bermain curang.
sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=5351954
Tidak ada komentar:
Posting Komentar